Pengecekan Handphone dan Identitas Diri, Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Tegaskan Komitmen Profesionalisme Anggota

    Pengecekan Handphone dan Identitas Diri, Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Tegaskan Komitmen Profesionalisme Anggota
    Pengecekan Handphone dan Identitas Diri, Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Tegaskan Komitmen Profesionalisme Anggota

      - Kegiatan apel pagi di Polsek Kalibunder pada hari Selasa,   dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Dodi Irawan, SH, dengan diikuti oleh 11 personel Polsek Kalibunder. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB ini diawali dengan lantunan Sholawat Tibbil Qulub sebagai pembuka suasana.

    Dalam apel tersebut, Kapolsek Kalibunder menyampaikan beberapa arahan penting yang menekankan pada komitmen Polsek Kalibunder untuk menjaga integritas dan profesionalisme seluruh anggota. "Kami berharap pagi ini seluruh anggota dalam keadaan sehat jasmani dan rohani serta selalu berada dalam lindungan Allah SWT, " ujar Kapolsek.

    Salah satu fokus utama dalam apel pagi ini adalah pengecekan handphone dan identitas diri anggota. Kapolsek menegaskan pentingnya menjaga kedisiplinan dan menjauhi segala bentuk pelanggaran hukum. "Pengecekan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa tidak ada anggota yang terlibat dalam aktivitas ilegal, seperti judi online, " tambahnya.

    Pengecekan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menjaga seluruh anggota Polsek Kalibunder tetap bersih dan profesional dalam menjalankan tugas, serta mencegah adanya keterlibatan dalam kegiatan yang merugikan institusi.

    Kegiatan apel pagi ini diakhiri dengan komitmen untuk terus melakukan pemantauan dan tindakan preventif guna memastikan bahwa Polsek Kalibunder tetap menjaga nama baiknya dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Gegerbitung Laksanakan Patroli Biru...

    Artikel Berikutnya

    Asep Japar Calon Bupati Sukabumi Paslon...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Sukamaju Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Sambangi Warga, Tingkatkan Kesiapsiagaan dan Keamanan Wilayah
    Patroli Biru Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Masyarakat Dilibatkan Aktif
    Iman Adinugraha Peduli dan Berbagi Rangkul Warga Dengan Cinta Bangkit bersama dari Bencana Alam Sukabumi 2024

    Tags